No image available for this title

Skripsi/KTI

Hubungan Karakteristik, (Usia, Jenis Kelamin, Pendidikan), Pengetahuan Gizi, Sikap terhadap Praktek Penjaja makanan Dalam Menjajakan Makanan Yang Dijual Di Kantin Sekolah Dasar Negeri Kelurahan Dukuh Jakarta Timur.



Latar Belakang : Pangan adalah segala sesuatu yang berasal dari sumber hayati dan air, baik yang diolah maupun tidak diolah, diperuntukkan sebagai makanan atau minuman untuk dikonsumsi, termasuk bahan tambahan pangan, bahan pangan, dan bahan lain yang digunakan dalam proses penyiapan, pengolahan, dan pembuatan makanan atau minuman. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan karakteristik (usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan), pengetahuan gizi, sikap terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan yang dijual di kantin Sekolah Dasar Negeri di Kelurahan Dukuh Kecamatan Kramat Jati Jakarta Timur. Metode : Penelitian ini menggunakan desain cross sectional, dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Data yang dikumpulkan meliputi data pengetahuan dan sikap dengan menggunakan alat ukur kuesioner dengan nilai 80%. Teknik pengolahan data menggunakan uji statistic yaitu uji Chi Square Hasil:Penelitian ini melibatkan 30 responden, hubungan pengetahuan terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan di kantin sekolah dasar dengan persentase pengetahuan kurang sejumlah23,3% dan (pvalue 0,425) sehingga tidak ada hubungan pengetahuan terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan di kantin sekolah dasar negeri, hubungan sikap terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan di kantin sekolah dasar dengan persentase 20% dan (p value 0,199) sehingga tidak ada hubungan sikap terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan di kantin sekolah dasar negeri. Kesimpulan: tidak terdapat hubungan antara pengetahuan terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan yang dijual di kantin sekolah dasar negeri kelurahan Dukuh, tidak terdapat hubungan antara sikap terhadap praktek penjaja makanan dalam menjajakan makanan di kantin sekolah dasar negeri kelurahan Dukuh .


Ketersediaan

041522001-01-2017Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
041522001-01-2017
Penerbit Stikes Binawan : Jakarta Timur.,
Deskripsi Fisik
Syarief Darmawan, Mkes
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
041522001-01-2017
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Skripsi Gizi
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this