Detail Cantuman
Skripsi/KTI
Berat Badan Lahir, Riwayat ASI Eksklusif, Status Gizi Balita Usia 12-59 Bulan Berdasarkan BB/TB di Wilayah Kerja Puskesmas Rawa Tembaga Bekasi Barat Tahun 2017
Latar Belakang : Masalah gizi adalah masalah keadilan karena merupakan dampak dari kegagalan seseorang untuk memenuhi haknya. Angka anak kurus adalah tinggi. Secara nasional 6% anak sangat kurus, sehingga menempatkan mereka pada resiko kematian yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan berat badan lahir, riwayat ASI Eksklusif, status gizi balita usia 12-59 bulan berdasarkan BB/TB di Wilayah Kerja Puskesmas Rawa Tembaga Bekasi Barat. rnMetode: Jenis penelitian ini adalah non eksperimental dengan studi cross sectional. Responden pada penelitian ini adalah balita berusia 12-59 bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Rawa Tembaga Bekasi Barat. Sampel penelitian sebanyak 120 responden. Analisis univariat dan bivariat menggunakan uji chi square (p ≤ 0,05). rnHasil : Analisa univariat menunjukkan sebanyak 113 (94,2%) balita memiliki berat badan lahir normal (≥2500gram). Balita dengan riwayat tidak ASI Eksklusif sebanyak 74 (61,7%) balita. Balita dengan status gizi normal sebanyak 94 (78,3%) balita. Ibu dengan paritas/jumlah anak multipara (>1 anak) sebanyak 75 (62,5%) orang dan separuh dari ibu balita berusia >30 tahun sebanyak 62 (51,7%) orang. Terdapat hubungan yang signifikan antara riwayat pemberian ASI dengan status gizi balita usia 12-59 bulan berdasarkan BB/TB dengan p-value 0,024. Kesimpulan : Balita dengan riwayat ASI eksklusif terdapat hubungan yang signifikan dengan status gizi balita usia 12-59 bulan berdasarkan BB/TB. Berat badan lahir, paritas dan usia ibu tidak ada hubungan yang signifikan terhadap status gizi balita usia 12-59 bulan berdasarkan BB/TB.rn
Ketersediaan
041311003-03-2017 | Tersedia |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
041311003-03-2017
|
Penerbit | Stikes Binawan : Jakarta Timur., 2017 |
Deskripsi Fisik |
Meylina Djafar, MCN, MBA
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Skripsi Ilmu Gizi
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain